Berita Entertainment

Detik-detik Mobil Alphard Via Vallen Dibakar Orang di Sidoarjo, Ledakan Buat Panik, Pelaku Ditangkap

Detik-detik mobil Alphard pedangdut Via Vallen dibakar orang tak dikenal terekam dalam video yang diunggah di akun Instagram @viavallen, Selasa (30/6

Editor: Musahadah
Instagram
Mobil Via Vallen dibakar orang tak dikenal di Sidoarjo, Selasa (30/6/2020) 

SURYA.CO.ID, JAKARTA - Detik-detik mobil Alphard pedangdut Via Vallen dibakar orang tak dikenal terekam dalam video yang diunggah di akun Instagram @viavallen,  Selasa (30/6/2020) dini hari.

Mobil VIa Valllen dibakar saat sedang terparkir di samping rumahnya di wilayah Tanggulangin, Sidoarjo, Jawa Timur. 

Sempat terdengar ledakan keras saat mobil Alphard VIa Vallen dibakar.

Berikut detik-detik mobil Via Vallen dibakar: 

1. Lapor pemadam kebakaran

Mobil yang terbakar
Mobil yang terbakar (Istimewa)

Dalam video yang diunggah di insta story @Viavallen, tampak sang pedangdut awalnya merekam dari jauh mobilnya yang sudah dilalap api. 

Dia mengaku sudah menghubungi pemadam kebakaran tetapi tidak bisa.

"Tolong pemadam kebakaran di daerah sidorjo, cepet di daerah tanggulangin.
takutnya merembet," kata Via Vallen

Dalam video selanjutny Via berani lebih dekat dengan mobilnya. 

DIa kembali meminta pemadam kebakaran untuk datang ke rumahnya. 

"Tolong pemdam kebakaran cepet kesini, aku takut. Di sebelah rumah ada tetangga," katanya. 

Dia pun memberi peringatan pada orang yang membakar mobilnya. 

"Awas ae yang bakar kamu tak laporin polisi," katanya. 

Setelah itu justru terdengar suara ledakan dari dalam mobilnya hingga membuat Via panik. 

2. Polisi datang ke lokasi

Setelah itu Via mengabarkan polisi sudah tiba di rumahnya,  

"Lihat yo polisi yang bakar mobilku tadi," katanya. 

Tampak suara Via panik dan takut masuk rumahnya.

"Yok opo iki

aku wedi neng omah mbak

Ya Allah asraghfirullah hal adzim," katanya. 

3. Kondisi rusak parah

Kondisi mobil Via Vallen yang dibakar orang di Sidoarjo, Selasa (30/6/2020)
Kondisi mobil Via Vallen yang dibakar orang di Sidoarjo, Selasa (30/6/2020) (Instagram)

Di video selanjutnya Via tampak merekam kondisi mobilnya yang sudah rusak parah. 

Tampak hampir di seluruh bagian mobil itu hangus terbakar.

Seperti bagian interior, atap, hingga depan mobil.

Bahkan bagian depan mobilnya hanya tinggal rangka gosong.   

Hanya bagian bawah belakang mobil saja yang tersisa sedikit tidak terbakar.

Via pun mengucap syukur kebakaran itu tidak sampai menjalar ke rumahnya.

"Blai slamet ya Allah, deloken ta rek omahku mburi

Alhamdulillah gak sampai masuk rumha. cuma kenek mobilku tok," katanya. 

4. Tersangka sudah di kantor polisi

Mobil Alphard Via Vallen
Mobil Alphard Via Vallen (Istimewa)

Via mengabarkan tersangka pembakar mobilnya sudah ditangkap dan saat ini ditahan di kantor polisi. 

"Tersangkanya sudah di kantor polisi," katanya. 

Sampai saat ini wartawan surya.co.id, masih berupaya mengonfirmasi hal ini kepada pihak kepolisian setempat. 

Mobil Alphard Via Vallen Diduga Dibakar Orang Tak Dikenal

BERITA SURABAYA Hari ini Populer, Bu Risma Sujud di Kaki Dokter dan Jambret Kena Kamera Video Call

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved