PSBB Surabaya

UPDATE Penerapan PSBB Surabaya, Sidoarjo, dan Sidoarjo Hari Pertama, Berikut 5 Fakta & Foto-fotonya

Update penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Surabaya, Sidoarjo, dan Gresik yang mulai berlaku hari ini, Selasa (28/4/2020).

Penulis: Arum Puspita | Editor: Musahadah
Kolase SURYA.co.id M TAUFIK/SUGIHARTO
Penerapan PSBB Surabaya di hari pertama 

Saat ditanya, para pengendara enggan melanjutkan perjalanan karena dirasa penumpukan kendaraan terlalu parah.

"Percuma biar lancar dulu, sampai jam 10.00 disini ya gak papa," ucap salah satu pengendara.

2) Kendaraan Berplat Selain L Harus Putar Balik

Penerapan PSBB Surabaya pun berdampak pada sejumlah pengendara berplat luar kota yang terpaksa memutar balik kendaraannya karena tidak memenuhi persyaratan lolos jalan.

Ati Restianti misalnya, warga Sidoarjo ioni harus berat hati balik pulang lantaran tak memiliki surat keterangan kerja dari perusahaannya yang berada di Surabaya.

“Kebetulan kerja di Surabaya dan masih belum dapat surat keterangan kerja dari kantor,” paparnya, Selasa (28/4/2020).

Selain itu, kendaraannya yang berplat luar Kota menjadi awal dirinya harus discreening secara ketat oleh petugas.

“Sepertinya karena plat luar Kota Surabaya, karena plat saya kan N,” lanjutnya.

Screening kendaraan yang dilakukan secara ketat membuat arus lalu lintas dalam kondisi padat merayap.

Terutama di ruas kanan dari arah selatan Bundaran Waru yang jadi tempat lokasi screening kendaraan roda dua.

3) Foto-foto PSBB Surabaya

Kondisi screening ketat bagi kendaraan luar Kota Surabaya yang di check point areal Bundaran Waru, Surabaya, Selasa (28/4/2020).
Kondisi screening ketat bagi kendaraan luar Kota Surabaya yang di check point areal Bundaran Waru, Surabaya, Selasa (28/4/2020). (SURYA.CO.ID/Mayang Essa)
Kepadatan di pintu masuk Kota  Surabaya, tepatnya di area cek poin depan mal City of Tomorrow (Cito), Selasa (28/4/2020).
Kepadatan di pintu masuk Kota Surabaya, tepatnya di area cek poin depan mal City of Tomorrow (Cito), Selasa (28/4/2020). (SURYA.CO.ID/Sugiharto)
Hari Pertama PSBB di Surabaya, Sidoarjo dan Gresik, Selasa (28/4/2020). Kemacetan terjadi di bundara Waru karena ada cek poin depan Cito.
Hari Pertama PSBB di Surabaya, Sidoarjo dan Gresik, Selasa (28/4/2020). Kemacetan terjadi di bundara Waru karena ada cek poin depan Cito. (surya/ahmad zaimul haq)

PSBB Sidoarjo

Hari pertama penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Surabaya, terjadi kemacetan di ruas Jalan Bypass Waru yang menjadi akses masuk dari Sidoarjo ke Kota Surabaya, Selasa (28/4/2020).

Kemacetan itu sudah terlihat mulai dari Jalan Taman, Kabupaten Sidoarjo.

Tama seorang karyawan yang sehari-hari bekerja di Sidoarjo dan akan pulang ke Surabaya mengatakan, kemacetan terjadi sejak sekitar pukul 07.30 WIB.

Sumber: Surya
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved