Berita Bojonegoro
Antisipasi Virus Korona, Pekerja Migas di Bojonegoro bakal Dilakukan Pengecekan Kesehatan Berkala
Humas PT Meindo Elang Indah, Anan D Sutrisno mengatakan, setiap pagi sekitar 80 pekerja dites suhu tubuh oleh petugas Medical Check up.
Penulis: M. Sudarsono | Editor: Parmin
SURYA.co.id | BOJONEGORO - Virus korona yang mulai masuk Indonesia membuat masyarakat perlu waspada.
Langkah pencegahan juga harus dilakukan, agar seseorang tidak terserang virus covid-19 tersebut.
Seperti halnya diterapkan Kontraktor Engineering, Procurement and Constructions (EPC) Lapangan Kedungkeris, Blok Cepu, PT Meindo Elang Indah di Desa Sukoharjo, Kecamatan Kalitidu.
Perusahaan bidang migas itu menerapkan sistem pencegahan terhadap virus korona pada semua pekerjanya, sejak 26 Februari 2020.
Humas PT Meindo Elang Indah, Anan D Sutrisno mengatakan, setiap pagi sekitar 80 pekerja dites suhu tubuh oleh petugas Medical Check up.
Tes suhu badan ini untuk mencegah dan mengantisipasi virus korona masuk proyek Kedung keris, lalu menjangkit para pekerja.
"Ini merupakan langkah pencegahan virus korona, kita cek secara berkala," ujarnya, Selasa (3/3/2020).
Dijelaskannya, untuk saat ini ada 80 pekerja yang tengah menyelesaikan pekerjaan elektrik instrumen dan finishing, yang diperkirakan pertengahan Februari bisa rampung.
"Seluruh managemen PT Meindo Elang Indah di Indonesia sekaligus membantu program pemerintah daerah agar bebas korona," tambahnya.
Terpisah, Juru bicara dan Humas ExxonMobil Cepu Limited (EMCL), selaku operator Blok Cepu, Rexy Mawardijaya menyatakan, pihaknya terus memantau perkembangan situasi terkini tentang adanya virus korona, termasuk anjuran dari otoritas terkait.
"Kami ada tahapannya dalam merespon wabah penyakit menular, itu kami lakukan. Saat ini kami fokus keselamatan dan kesehatan para pekerja baik di Lapangan Banyu Urip maupun Kedung keris," pungkas Rexy.
Pasien ODGJ yang Kabur dari RSUD dr Soeroto Ngawi Ditemukan Meninggal di Bengawan Solo Bojonegoro |
![]() |
---|
Penyelamatan Sapi Tercebur Sumur di Bojonegoro, Warga Bantu Petugas Damkar Tarik Pakai Tali |
![]() |
---|
Sapi Ngamuk di Ngraho Kabupaten Bojonegoro, Lepas dari Kandang Hingga Nyemplung Sumur |
![]() |
---|
Balita Tercebur di Bengawan Solo Bojoegoro Saat Geber Gas Motor Ditemukan Meninggal |
![]() |
---|
Cerita Samijo saat Lihat Bapak dan Anak Tercebur di Bengawan Solo Bojonegoro : Tiba-tiba Motor Digas |
![]() |
---|