Piala Gubernur Jatim 2020
Alasan Aji Santoso bakal Tegur Pemain Persebaya Surabaya Mahmoud Eid saat Final Piala Gubernur Jatim
Pelatih Persebaya, Aji Santoso memastikan akan menegur salah satu pemain asingnya Mahmoud Eid saat laga final piala Gubernur Jatim, Kamis sore (20/2).
Penulis: Khairul Amin | Editor: Parmin
SURYA.co.id, SURABAYA – Pelatih Persebaya, Aji Santoso memastikan akan menegur salah satu pemain asingnya Mahmoud Eid karena melakukan selebrasi berlebihan, saat Persebaya menang 4-1 dari Persija
Mahmoud Eid melakukan selebrasi menghampiri bench Persija usai menjebol gawang Persija menit 80.
Selebrasi pemain berpaspor Palestina itu sempat mendapat respon dari official Persija yang ada di bench.
Gol Mahmoud Eid menjadi gol terakhir dalam final Piala Gubernur Jatim 2020 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Kamis (20/2/2020) sore tadi.
Empat gol Persebaya dicetak oleh Oktafianus Fernando (4), Makan Konate (53), Ricky Kambuaya (56) dan Mahmoud Eid (80).
Sementara, gol Persija dicetak oleh Marko Simic (43).
"Mahmoud menurut saya dia kan pemain baru, belum begitu hafal atmosfir pertandingan di Indonesia, tetapi menurut saya nanti memang kasih tahu tidak terlalu berlebihan kalau selebrasi," terang Aji Santoso usai laga.
Aji tak menampik bahwa selebrasi Mahmoud Eid juga respon dari tingginya tensi pertandingan.
Namun demikian, pelatih 49 tahun itu berharap kejadian serupa tidak kembali terjadi saat Liga 1 2020 bergulir pada 29 Februari.
"Bagaimanapun juga pertandingan tadi cukup tinggi tensinya, rivalitas juga cukup tinggi. Tapi itu pelajaran untuk kompetisi jangan sampai terulang lagi," pungkas Aji Santoso.
final Piala Gubernur Jatim 2020
Skor Persebaya Surabaya vs Persija
Kabar Terbaru Persebaya Surabaya
Bola Lokal
pelatih Aji Santoso
Running News
Rabu, Pemberian Ganti Rugi Warga Terdampak Kerusuhan Antar Kelompok Suporter di Kota Blitar |
![]() |
---|
Persebaya Surabaya Juara Piala Gubernur Jatim 2020, Ini Komentar Asprov PSSI |
![]() |
---|
Dianggap Selebrasi Berlebihan, Pemain Persebaya Surabaya Mahmoud Eid Mohon Maaf di Akun Istagramnya |
![]() |
---|
Terungkap Penyebab Persija Jakarta Tak Turunkan Otavio Dutra di Laga Final Lawan Persebaya Surabaya |
![]() |
---|
Alasan Persija Jakarta Tak Ikuti Prosesi Penyerahan Medali setelah Kalah dari Persebaya Surabaya 1-4 |
![]() |
---|