Berita Bisnis
Tampilan Baru New Avanza 2019 dan News Veloz 2019, Lebih Kokoh Hingga Suara Kian Senyap
Perubahan mendasar pada penampilan New Avanza 2019 terlihat bagian depan mobil yang terkesan makin kokoh, stylish dan modern.
Penulis: Arie Noer | Editor: Titis Jati Permata
SURYA.co.id | SURABAYA - Kompetisi dunia otomotif yang kian ketat membuat dealer membutuhkan 'darah segar' agar bisa bersaing kompetitif.
Seperti PT Toyota Astra Motor (TAM) yang memperkenalkan New Avanza 2019 dan New Velaz 2019 di pasar otomotif Jatim.
Sejumlah penyegaran dilakukan pada kedua model baru itu.
Perubahan mendasar pada penampilan New Avanza 2019 terlihat bagian depan mobil yang terkesan makin kokoh, stylish dan modern.
Perwakilan Auto2000, M. Bayu Kharisma menjelaskan, perubahan mencolok terlihat pada empat lampu headlamp yang dibelah.
"Inilah yang mengekspresikan desain lebih stylish dan dan modern. Headlamp di sini juga sudah menggunakan lampu LED dan ditunjang dengan desain garnish lebih tajam dan ramping," jelasnya saat konferensi pers di Tunjungan Plaza 6 Surabaya, Rabu (16/1/2019).
Ia melanjutkan, perubahan lainnya juga terjadi di bagian fender.
New Avanza 2019 terlihat lebih lebar di bagian fender serta bumper depan juga kian berkarakter.
"Garis body dan velg model terbaru ini juga berubah. Garis body depan cukup jelas menyambung ke samping hingga belakang. Sementara, di New Veloz 2019, desain pada grille ini bentuknya trapesium," lanjutnya.
Bayu menambahkan, desain center cluster dan A/C control juga mengalami penyegaran.
Semua New Avanza 2019 dan New Veloz 2019 menggunakan console box yang dilengkapi illumination lamp, power slot (row 1 dan row 2), dan USB Port (row 3).
"Untuk memberikan nilai tambah, New Avanza 2019 dan New Veloz 2019 ditambahkan sejumlah fitur baru seperti smart entry, desain outer mirror yang kini hadir dengan fitur retractable auto folding," tambahnya.
Intinya, lanjut dia, semua varian baru kini menggunakan teknologi lampu Follow Me Home Light yang memberikan pencahayaan saat malam hari.
"Bagian rangka dan kaki-kaki juga ada penyegaran sehingga kalau dikendarai akan lebih stabil baik dalam kecepatan rendah maupun kecepatan tinggi," lanjutnya.
Terakhir, kata Bayu, New Avanza 2019 dan New Veloz 2019 lebih senyap dibandingkan pendahulunya karena ada improvement pada insulator yang diletakkan di sasis bagian belakang, floor serta dash panel pada bagian depan.
"Sehingga ini yang menjadi suara kian kedap yang memberikan kenyamanan ekstra untuk seluruh penumpang," tandasnya.
Kendaraan Listrik Dapat Subsidi, Utomo Charge Plus dan PT SIER Siap Hadirkan SPKLU di Kawasan SIER |
![]() |
---|
LPS Tetapkan TBP Simpanan Rupiah Bank Umum 4,25 Persen dan BPR 6,75 Persen |
![]() |
---|
Ratusan Mahasiswa Hadiri Global Economy Update 2023, Petik Ilmu untuk Bantu Kuatkan Ekonomi RI |
![]() |
---|
BP-AKR Teken MoU dengan PT Jatim Sarana Utama untuk Kembangkan SPBU BP di Jawa Timur |
![]() |
---|
BPS : Milenial Jatim Banyak yang Merantau, Terdeteksi Menetap di Luar Tempat Tinggalnya |
![]() |
---|