Rumah Politik Jatim
Emak-Emak Permakbodi Bukan sekadar "Tim Hore", Ini yang Dilakukan saat Sandiaga di Jatim
Jumlah relawan emak-emak yang bergabung di Permakbodi terus berkembang searah dengan banyaknya dukungan untuk Prabowo-Sandi.
Penulis: Bobby Constantine Koloway | Editor: Iksan Fauzi
Kini telah memiliki cabang di seluruh kota di Indonesia.
Wadah yang terbentuk secara cepat inipun banyak kebanjiran anggota baru, sehingga menambah energi postif bagi terbentuknya relawan khusus emak-emak.
Permakbodi yang diketuai oleh Diantri Lapian akan menyiapkan program nyata pemberdayaan ekonomi UMKM Ok Oce sebagaimana yang telah diusung Sandi di DKI Jakarta.
"Program ini nantinya akan diluncurkan secara nasional, dengan menampung masyarakat yang ingin membuka usaha dan membuka lapangan kerja baru," kata Koordinator Ok Oce Surabaya ini.
Siane Indriani menyindir beberapa pihak yang mengira para emak-emak ini sekedar tim hore yang terpesona oleh wajah ganteng Sandi.
"Namun jangan dulu menganggap enteng para emak-emak dan menuduh Sandi memanfaatkan wajah gantengnya," tegasnya.
Dalam setiap wadahnya emak-emak ini memiliki beragam program kerja yang nyata.
Mulai dari aktivitas bersama sekedar ngopi bareng, membuat seragam kampanye, hingga mengumpulkan dana untuk korban bencana alam.
"Ada juga yang membahas pemberdayaan ekonomi hingga membentuk tim relawan dan menggalang pemilih bahkan hingga ke TPS. Nantinya barisan para emak ini juga akan siap mengawal TPS dari segala bentuk kecurangan bahwa melawan money politic," urai Siane Indriani.
Siane Indriani menjelaskan bahwa fenomena bangkitnya barisan emak-emak ini antara lain dipicu oleh kondisi ekonomi yang makin sulit belakangan ini.
"Makin tingginya harga-harga kebutuhan pokok akibat naiknya nilai tukar dollar, tak ayal menjadikan semakin banyak masyarakat yang mengalami dampaknya," jelasnya.
Dampak yang terberat dialami oleh kaum perempuan. Sebab, dalam keluarga, perempuan bertindak sebagai pengatur ekonomi rumah tangga.
"Di dalam berbagai kopdar (kopi darat) antara kaum emak-emak , yang paling banyak mengeluhkan tingginya harga-harga kebutuhan pokok. Mereka mendambakan pemimpin yang bisa membawa negara kemandirian ekonomi, tidak tergantung pada investasi asing dan impor barang kebutuhan pokok dan yang terpenting memperbesar peluang kerja," kata Caleg Gerindra DPR RI Dapil Jatim I ini.
Sedangkan Sandi dinilai sebagai sosok yang bisa menjawab masalah itu.
"Emak-emak mendambakan pemimpin yang bisa membawa negara kemandirian ekonomi, tidak tergantung pada investasi asing dan impor barang kebutuhan pokok dan yang terpenting memperbesar peluang kerja," pungkas Siane Indriani.