Berita Entertainment

Foto Presiden Kroasia Berbikini di Pantai Ternyata Hoax. Ini Faktanya

Foto mirip presiden Kroasia berbikini seksi beredar di Medsos setelah Kroasia sukses melaju ke final Piala Dunia 2018. Ternyata Hoax, ini faktanya

ist
Foto presiden Kroasia berbikini yang ternyata hoax 

SURYA.co.id | Keberhasilan tim sepakbola Kroasia ke final Piala Dunia 2018 membuat nama presiden Kroasia, Kolinda Grabar Kitarovic, turut berkibar.

Sosok presiden Perempuan itu menjadi tenar setelah tersorot kamera berada di tribun penonton ketika menyaksikan laga Kroasia Vs Rusia di babak delapan besar Piala Dunia 2018.

Setelah Kroasia memastikan melaju ke babak final, di media sosial, termasuk WhatsApp, beredar gambar yang menunjukkan seorang perempuan pirang yang berkacamata hitam, mengenakan bikini bermotif bunga, dan sedang beraktivitas di pantai.

Foto-foto itu dikombinasikan dengan foto Kolinda yang sedang mengenakan setelan resmi di dekat bendera negara Kroasia. Dengan teknik kolase itu, pembuatnya seolah-olah ingin menunjukkan bahwa perempuan berbikini itu adalah sosok presiden Kroasia.

Baca: Nagita Slavina Ditanya Soal Menyesal Menikah, Jawabannya Bikin Prilly Latuconsina Tertawa

Baca: Kerap Tampil Modis, Penampilan Simpel Ayu Ting Ting Saat Santai di Rumah Jadi Sorotan

Tetapi apakah benar demikian?

Faktanya, perempuan pirang berbikini itu adalah model Amerika Serikat, Coco Austin. Dikutip dari people.com, foto itu diambil pada 2009 oleh paparazzi saat Coco Austin sedang berlibur di Miami bersama suaminya, Ice-T.

Sebelum ramai beredar di kalangan netizen di Indonesia, foto-foto tersebut lebih dulu tersebar di media sosial di Kroasia. Meski sempat membuat ramai, baik presiden Kroasia maupun Coco Austin tak memberikan tanggapan mengenai foto-foto tersebut.

Baca: Inilah Potret Talita Bachtiar, Calon Adik Ipar Tasya Kamila yang Curi Perhatian

Baca: Foto Marion Jola di Dalam Mobil Sekilas Terlihat Biasa, Tapi Perhatikan Bentuk Unik Antingnya

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved