Prediksi Timnas U-19 Indonesia vs Filipina Piala AFF U19 2018 Kamis 5 Juli 2018
Timnas Indonesia U-19 memiliki modal berharga menatap laga ketiga babak penyisihan Piala AFF U-19
Penulis: Khairul Amin | Editor: Adrianus Adhi
SURYA.co.id | SIDOARJO – Timnas Indonesia U-19 memiliki modal berharga menatap laga ketiga babak penyisihan Piala AFF U-19 Grup A kala bertemu Filipina, Kamis malam (5/7/2018) di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.
Pasalnya, skuat asuhan Indra Sjafri itu di laga kedua, Selasa malam (3/7/2018) melibas Singapura dengan skor 4-0.
Nurhidayat Haji Haris dan kawan-kawan dipertandingan tersebut tampil impresif berbekal perbaikan di laga pertama kala menjamu Laos.
Sementara calon lawan, Filipina memiliki modal kurang baik setelah di laga kedua menelan kekalahan telak 5-0 dari Vietnam.
Menatap laga ketiga, skuat asuhan Indra Sjafri itu kembali melakukan latihan di Stadion Jenggolo, Sidoarjo, Rabu (5/7/2018).
Meskipun di laga kedua meraih kemenangan, Indra Sjafri akan terus berupaya timnya memperbaiki kekurangan yang ada.
"Secara pakem bermain kita tidak berubah dari pertandingan ke pertandingan, pertandingan pertama dan kedua filosofi yang kita anut dengan sepak bola menyerang dan passing game semua berjalan dengan baik, semoga besok tim akan lebih baik lagi," terang pelatih asal Sumatera Barat tersebut.
Sementara meskipun di pertandingan kedua skuat asuhannya menang dengan skor mencolok, sementara calon lawan mengalami kekalahan telak 5-0 dari Vietnam, Indra Sjafri tidak menjamin di laga selanjutnya menang dengan mudah, tapi mantan pelatih Bali United itu akan berusaha untuk terus meningkatkna performa tim.
"Saya paling tidak bisa meramal kemenangan, yang saya bisa adalah bagaimana dari pertandingan ke pertandingan, tim pelatih mengevaluasi dan ini diperbaiki, dan kita akan selalu ada perbaikan-perbaikan, kalo tim ini konsisten dengan cara bermain tadi, pertandingan nanti dan seterusnya mereka akan lebih baik," terang pelatih berumur 55 tahun tersebut.
Meskipun tidak ada jaminan menang, Indra Sjafri sangat puas melihat performa timnya di dua laga awal, diapun berharap di pertandingan ketiga nanti bisa lebih baik.
"Kami liat, dua kali pertandingan mereka main dengan cara yang saya inginkan, saya pingin tim ini dari pertandingan ke pertandingan lebih baik, semoga nanti mendapatkan hasil terbaik," harap Indra Sjafri.
Sementara laga ketiga nanti Timnas Indonesia harus mewaspadai misi kebangkitan Timnas Filipina U-19 dari kekalahan, apalagi skuat asuhan Hirata Reiji itu memiliki pemain andalan Fidel Victor, pemain yang juga sudah mencetak dua gol pada pertandingan perdana kala mengalahkan Singapura 2-1.
Fidel Victor bisa menjadi momok menakutkan bagi pertahanan Timnas Indonesia, oleh karena itu Nurhidayat Haji Haris dan kawan-kawan dituntut ekstra fokus sepanjang pertandingan nanti.
Berikut perkiraan susunan pemain kedua kesebelasan.