Piala Dunia 2018

Update Hasil Pertandingan Piala Dunia 2018 & Klasemen Sementara 23 Juni 2018

Belgia berhasil menggasak Tunisia 5-2 di pertandingan Grup G. Sedangkan di pertandingan Grup F, Meksiko vs Korsel 2-1, dan Jerman vs Swedia 2-1

Penulis: Putra Dewangga Candra Seta | Editor: Adrianus Adhi
Vexels
Piala Dunia 2018. 

SURYA.co.id - Pada hari kesebelas penyelenggaraan Piala Dunia 2018, 28 pertandingan sudah terlaksana hingga Minggu (24/6/2018) dini hari.

Di pertandingan terakhir, Sabtu (23/6/2018) atau Minggu dini hari, Belgia berhasil menggasak Tunisia 5-2 di pertandingan Grup G.

Sedangkan di pertandingan Grup F, Meksiko menang tipis 2-1 atas Korea Selatan, serta Jerman berhasil unggul 2-1 atas Swedia.

Belgia vs Tunisia 5-2

Dilansir dari Bolasport.com, Timnas Belgia menang 5-2 atas timnas Tunisia pada laga penyisihan Grup G Piala Dunia 2018 di Stadion Spartak, Moskow, Rusia, Sabtu (23/6/2018) malam WIB.

Lima gol Belgia dicatatkan atas nama Eden Hazard (menit 6-penalti, 51'), Romelu Lukaku (16', 45+4'), serta Michy Batshuayi pada menit ke-90.

Lima lesakan gol tersebut cukup untuk membungkam Tunisia yang mencetak dua gol pada menit ke-18 via sundulan Dylan Bronn dan sontekan Wahbi Khazri (90+3').

Susunan pemain:

Belgia (3-5-2): 1-Thibaut Courtois; 2-Toby Alderweireld, 20-Dedryck Boyata, 5-Jan Vertonghen; 15-Thomas Meunier, 7-Kevin De Bruyne, 6-Axel Witsel, 11-Yannick Carrasco; 14-Dries Mertens (17-Youri Tielemans 86'), 10-Eden Hazard (21-Michy Batshuayi 68'), 9-Romelu Lukaku (8-Marouane Fellaini 59')

Pelatih: Roberto Martinez

Tunisia (4-3-3): 1-Farouk Ben Mustapha; 11-Dylan Bronn (21-Hamdi Nagguez 24'), 2-Syam Ben Youssef (3-Yohan Ben Alouane 41'), 4-Yassine Meriah, 12-Ali Maaloul; 7-Saif-Eddine Khaoui, 17-Ellyes Skhiri, 13-Ferjani Sassi (23-Naim Sliti 59'); 8-Fakhreddine Ben Youssef, 9-Anice Badri, 10-Wahbi Khazri

Pelatih: Nabil Maaloul

Korea Selatan vs Meksiko 1-2

Dilansir dari Banjarmasinpost, Hasil akhir Korea Selatan vs Meksiko dalam lanjutan penyisihan Grup F Piala Dunia 2018 Sabtu (23/6/2018) adalah 1-2.

Halaman
123
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved