Kopi Kurma dengan Segudang Khasiat

Kopi walau memiliki rasa pahit, tetap menjadi satu di antara minuman favorit masyarakat Indonesia.

Penulis: Irwan Syairwan | Editor: Wahjoe Harjanto
Kopi Kurma dengan Segudang Khasiat
surya/irwan syairwan
KOPI KURMA - Maria sedang mengupas kurma untuk dijadikan bahan baku utama Kopi Kurma di rumahnya, Kamis (25/6/2015).

SURYA.CO.ID | PASURUAN – Buah Kurma dipercaya sebagian besar kalangan muslim sebagai buah yang memiliki banyak khasiat. Mulai dari pohon hingga buahnya, memiliki manfaat bagi kehidupan manusia.

Satu di antara manfaat kurma tersebut diolah oleh pasangan Maria Ulfa (48) dan Abdul Mukmin (45) dari Bangil, Kabupaten Pasuruan dengan membuat kopi dari biji kurma yang dipercaya memiliki khasiat menyembuhkan berbagai penyakit.

Panas cukup terik di Kota Bangil, Kabupaten Pasuruan, Kamis (25/6/2015). Seorang ibu paro baya, Maria Ulfa, baru saja mengentas sekitar 20 Kg biji kurma yang dijemur di teras rumahnya di Desa Sidowwayu RT 01/RW 04, Bangil.

“Keringnya pas. Siap disangrai (goreng tanpa minyak),” kata Maria kepada Surya.

Maria menuturkan 20 Kg biji kurma itu berasal dari 2 kuintal buah kurma yang dibeli dari Kawasan Ampel, Surabaya, untuk dijadikan bahan baku utama usaha yang telah digeluti sejak empat tahun silam.

“Saya pakai buah kurma baru biar hasil kopinya fresh. Jenis kurma yang saya pakai kelas medium, yaitu Kurma Emirate. Teksturnya agak gurih dan masir,” sambungnya.

Memiliki usaha kopi kurma ini berawal dari ketidaksengajaan ketika suaminya, Abdul Mukmin, berdagang kurma di Plaza Bangil. Kala itu, teman Mukmin memiliki penyakit liver akut.

Maria mengungkapkan, seorang Profesor dari Malang menyarankan teman suaminya yang menderita penyakit gula untuk meminum ekstrak biji kurma. “Beli kurmanya di suami saya. Ternyata benar turun gulanya,” ungkapnya.

Sejak peristwa itu, keduanya berdiskusi untuk membuat olahan dari biji kurma. Karena rasa ekstrak kurma terlalu getir dan agak pahit, Maria memiliki ide untuk membuat kopi kurma.

Kopi, lanjutnya, walau memiliki rasa pahit, tetap menjadi satu di antara minuman favorit masyarakat Indonesia. Mereka meyakini, minuman kopi kurma ini akan bisa diterima lidah orang banyak.

“Pertama kami coba dulu bikin 2 Kg kopi. Kami seduhkan dan berikan kepada teman suami saya itu. Ternyata dia suka rasanya dan berlanjut sampai sekarang,” ujarnya.

Teman suaminya itu tetap memiliki penyakit gula. Hanya saja, kadarnya sudah dalam batas normal dan tak lagi membutuhkan suntikan insulin.

“Sudah lepas dari insulin, walau penyakitnya masih ada. Tapi setidaknya, dia rutin minum kopi kurma ini bisa mengurangi sakitnya,” bebernya.

Cara membuat kopi kurma ini terbilang sederhana. Bahkan, semua orang bisa melakukannya sendiri di rumah. Maria menerangkan buah kurma dikupas dan diambil bijinya. Setelah terkumpul, biji-biji tersebut dijemur terlebih dahulu agar getahnya hilang.

Halaman
12
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved