PON Remaja 2014

Diramaikan 1.796 Atlet

Total kuota atlet sebanyak 1.796 orang, belum termasuk ofisial. Perhitungan kami akan ada sekitar 2.000-an yang datang

Penulis: Fatkhul Alami | Editor: Wahjoe Harjanto

SURYA Online, SURABAYA - 1.796 Atlet muda Indonesia bakal bertarung di PON Remaja I/2014 yang di helat di Jatim, Desember 2014.

“Total kuota atlet sebanyak 1.796 orang, belum termasuk ofisial. Perhitungan kami akan ada sekitar 2.000-an yang datang,” jelas Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi (Binpres) KONI Jatim Irmantara Subagyo, Rabu (6/8/2014).

Ajang adu prestasi olahraga bagi remaja yang pertama kali ini akan menandingkan 121 nomor dari 15 cabang olahraga (Cabor). Ke-15 cabor yang ditandingkan, yakni anggar, atletik, bola basket, voli pantai, bulu tangkis, judo, loncat indah, menembak, pencak silat, renang, senam (nomor artistik dan ritmik), sepak bola, tenis lapangan, panahan dan tenis meja.

“Venue sudah tidak ada masalah, kami sudah siap melaksanakannnya," jelas Ibag -panggilan Irmantara Subagyo.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved