Guru Donorkan Ginjal untuk Muridnya
Guru dari Stratford, London timur, menempatkan namanya sebagai donor potensial.
Penulis: Satwika Rumeksa | Editor: Satwika Rumeksa
SURYA Online, LONDON-Seorang guru Ray Coe bertindak setelah salah satu muridnya Alya Ahmed Ali 913) menderita gagal ginjal. Ia dengan suka rela mendonorkan ginjalnya.
Ayah dari seorang anak Ray, koordinator pendidikan khusus, mengatakan:" Saya hanya tahu itu adalah hal yang benar untuk dilakukan."
Alya menderita kondisi yang disebut hidrosefalus, yang mengakibatkan kesulitan belajar.
Ibu dari Alya yang khawatir, memberitahu Ray dia harus menjalani cuci darah ginjal dan akan absen dari Royal Docks Community School di Custom House , London timur .
Guru dari Stratford, London timur, menempatkan namanya sebagai donor potensial.
Dia berkata: "Aku tahu apa artinya donor dan saya tahu ada kemungkinan terus berjalan baik dan juga iaku tahu ada implikasi."
"Ketika kita mengatakan kepada Alya , dia hanya meremas tangan saya dan wajahnya berseri-seri."
"Setiap kali saya mengingat ini, saya menangis"
Transplantasi dilakukan di Rumah Sakit Big Ormond Street London .
Alya dan Ray kini mulai pulih dengan baik dan diharapkan untuk kembali ke sekolah setelah liburan Paskah .
Ray (53) mengatakan :" Untuk orangtuanya, tidak cukup kata-kata yang bisa mengungkapkan rasa terima kasih mereka .
"Bagi mereka saya telah menyelamatkan hidup putri mereka."
"Ini seperti saya anggota keluarga lain sekarang."
Ayah Alya, Ahmed Ali (47), mengatakan : " Dia adalah seorang pria yang luar biasa . " Kami berutang begitu banyak."
Kepala Sekolah Wendy Bower mengatakan: " Seluruh staf kagum atas kebaikannya."(DS)