Piala Dunia Futsal 2012
Presiden Obama Akan Saksikan Partai Final
Pemerintah Thailand sengaja akan mengundang Obama untuk menonton partai final di sela kunjungan kenegaraannya
Penulis: Deddy Sukma | Editor: Deddy Sukma
Karena laga puncak turnamen empat tahunan itu akan disaksikan orang nomor satu Amerika Serikat (AS), Presiden Barack Obama.
Pemerintah Thailand sengaja akan mengundang Obama untuk menonton partai final di sela kunjungan kenegaraannya ke negara itu pekan ini.
“Presiden Obama dijadwalkan tiba di Bangkok bersamaan final Piala Dunia Futsal 2012,” kata jubir pemerintah Thailand, Thossaporn Sereerak kepada Bangkok Post, Senin (12/11).
Obama berkunjung ke Thailand guna mempererat hubungan AS-Thailand serta membahas perdagangan dan investasi.
“Selain diajak menonton final, Presiden Obama akan diundang menghadiri penutupan turnamen itu. Tentu akan menjadi kehormatan bagi kami mendapatkan tamu yang merupakan pemimpin paling berpengaruh di dunia,” kata Thossaporn.
Piala Dunia Futsal 2012 diadakan pada 1-18 November ini di Bangkok. Dan sampai saat ini telah memasuki babak perempat final yang menyisakan delapan negara yaitu Spanyol, Rusia, Italia, Brasil, Argentina, Ukraina, Portugal, dan Kolombia. (bangkok post)