Bursa Transfer Pemain Eropa

Ferguson Ingin Ronaldo Kembali ke MU

Ronaldo terluka akibat tidak mendapat respek lagi dari rekan-rekan setimnya

Penulis: Deddy Sukma | Editor: Deddy Sukma
Ferguson Ingin Ronaldo Kembali ke MU - ronaldo1.jpg
the sun
BAK AYAH ANAK - Ronaldo (kiri) dan Ferguson. Tetap saling mengagumi.
SURYA ONLINE, MANCHESTER - Tidak ada yang membantah bahwa Cristiano Ronaldo adalah pemain kesayangan manajer Manchester United (MU), Sir Alex Ferguson sebelum pemain Portugal itu hengkang ke Real Madrid tiga tahun lalu.

Dan sekarang, peluang untuk memulangkan Ronaldo ke Old Trafford bisa terjadi, atas permintaan Ferguson sendiri!

Bagaimana bisa?
Tidak ada yang mustahil bila Ferguson sendiri yang menghendaki. Dan rumor di Inggris menyeruak ketika Ferguson berencana mendesak manajemen MU agar membawa kembali Ronaldo ke MU.

Ini seperti membuka lembaran lama ketika Ronaldo akan pindah ke Madrid tahun 2009 lalu. Waktu itu Ferguson mengatakan kepada Ronaldo bahwa pemain kesayangannya itu akan disambut dengan tangan terbuka di MU, bila kelak keluar dari Madrid.

“Ketika Ronaldo menolak merayakan gol ketika Madrid menang di La Liga pekan lalu, Ferguson mencari tahu apakah kapten Portugal itu tidak bahagia di Madrid. Ronaldo sempat mengaku ia tidak bahagia dengan orang-orang di Madrid,” kata sumber di MU kepada Mirror, Minggu (9/9).

“Kalau memang Ronaldo tidak kerasan di Madrid, Ferguson akan mendesak keluarga Glazer agar melakukan semua cara untuk mengontrak kembali pemain itu,” tambahnya.

Penyebab Ronaldo terlihat murung – dikabarkan – karena Madrid menolak memberinya kontrak baru yang memberinya gaji 500.000 pounds per pekan.

Tetapi orang terdekat Ronaldo membantah, dan menjelaskan bahwa ketidaksenangan Ronaldo karena ia terluka akibat tidak mendapat respek lagi dari rekan-rekan setimnya.

Selain itu Ronaldo merasa kecewa karena tidak berhasil menjadi Pemain Terbaik Eropa 2012, padahal sudah membuat 151 gol dari 150 laga di Bernabeu.

“Hanya aktivitas di bursa transfer yang membuktikan bahwa MU masih bisa bersaing dengan klub-klub besar lain,” kata sumber itu. “Sekarang hanya Ronaldo yang tahu apakah ia serius ingin pergi dari Madrid atau tidak.”

Di Madrid, Ronaldo yang dibeli dengan rekor transfer 80 juta pounds, dipagari dengan klausul penjualan sekitar 800 juta pounds. Namun Presiden Madrid, Florentino Perez dikabarkan marah dengan minimnya penghargaan Ronaldo kepada klub, dan memikirkan rencana melepasnya 100 juta pounds.Nah, apakah MU sanggup?  mirror

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved