Berita Surabaya
Dindik Jatim Kekurangan Kepala TU SMA/SMK Negeri, Ini yang akan Dilakukan
Dindik Jatim kekurangan 265 orang kepala TU tersebut tersebar untuk berbagai kabupaten/kota di Jatim.

SURYA.co.id | SURABAYA - Kekosongan jabatan di lingkungan Dinas Pendidikan (Dindik) Jatim dua tahun terakhir cukup besar. Salah satunya kebutuhan kepala tata usaha (TU) di lingkungan SMA/SMK negeri di Jatim, yang kebutuhannya mencapai 265 orang.
Kepala Dindik Jawa Timur, Saiful Rachman, mengatakan saat ini proses pengisian menjadi ranah badan kepegawaian daerah (BKD) untuk pengisiannya. Meski begitu, pihaknya mengakui bahwa pengisian jabatan kepala TU tidak mudah.
Pasalnya, banyak pegawai tidak tetap (PTT) di sekolah, sementara pegawai negeri sipil (PNS) di sekolah juga banyak pensiun. Sehingga, cukup susah untuk menjaring atau mengisi kekosongan jabatan kepala TU. ”Makanya cari PNS di daerah sekitar itu,” katanya.
PNS yang ada di daerah sekitar kekosongan kepala TU diusulkan untuk menjadi kepala TU di SMA/SMK negeri di Jatim. Pertimbangan kedekatan wilayah menjadi penting.
Sebab, pihaknya khawatir jika wilayahnya jauh maka akan banyak yang mengundurkan diri. ”Kalau jauh tempatnya juga tidak optimal,” terangnya.
Kekurangan 265 orang kepala TU tersebut tersebar untuk berbagai kabupaten/kota di Jatim.
Terutama kawasan Madura yang hampir semua SMA/SMK negerinya membutuhkan jabatan kepala TU.
Pengisian kebutuhan tersebut tidak bisa dipenuhi dari PTT.
”Jadi kami berkoordinasi dengan BKD untuk mencari PNS pemprov di daerah itu,” ujarnya.
Mantan kepala Badan Diklat Jatim itu mengakui susahnya mencari kandidat kepala TU.
-
Gus Ipul Pamitan Purna Tugas: Undang Habib Syech Dihadiri Kiai Khos, Pramuka dan Ribuan Syekhermania
-
Kantor Imigrasi Surabaya telah Deportasi 10 Warga Asing, Mereka Rata-rata Melakukan Pelanggaran ini
-
Harapan Imigrasi terhadap Warga Kampung terkait Keberadaan Orang Asing
-
Singgasana Hotel Surabaya Siapkan Olahan Ayam Ini bagi Milenial yang Ingin Rayakan Valentine
-
Chocolate Raspberry Mousse Cake, Dessert Spesial Valentine Singgasana Hotel Surabaya