Berita Jombang
Truk Gandeng Terguling di Jalur Utama Jombang, Arus Lalin Surabaya-Madiun sempat Macet
Sebuah truk gandeng bermuatan kayu lapis terguling di Jalan Gatot Subroto, Jombang, Jawa Timur, Selasa (10/7/2018).

Truk gandeng sarat bermuatan kayu lapis yang terguling di Jalan Gatot Soebroto Jombang.(sutono)
Surya.co.id | JOMBANG - Sebuah truk gandeng bermuatan kayu lapis terguling di Jalan Gatot Subroto, Jombang, Jawa Timur, Selasa (10/7/2018).
Akibatnya, jalur utama Surabaya-Madiun pun sempat macet, karena truk yang terguling menutup jalur nasional tersebut. Kendaraan besar dari Surabaya harus dialihkan lewat dalam kota, sehingga membuat arus lalu lintas dalam kota tersenbat.
Terjadinya peristiwa tersebut bermula ketika truk gandeng nomor polisi N 9918 US, dikemudikan Heri Kurnanto (60), warga Desa Mangunharjo, Mayangan, Probolinggo melaju dari arah Surabaya ke Nganjuk.
Sampai di Jalan Gatot Subroto yang hanya satu arah, sekitar pukul 11.00 WIB, roda belakang sisi kiri truk tersebut lepas dan terbakar. Diduga itu terjadi akibat truk kelebihan muatan.
“Truk oleng, kemudian ban ambrol dan sempat terbakar. Oleh warga kemudian digelindingkan ke parit supaya truk tak ikut terbakar,” kata Khamim, saksi mata.
Lepasnya roda membuat truk gandeng terguling. Muatan kayu lapis pun tumpah ke jalan. Tak pelak kendaraan dari arah Surabaya terjebak tak bisa melanjutkan perjalanan.
Mereka baru bisa melanjutkan perjalanan ketika polisi datang ke lokasi dan mengalihkan arus lalulintas kendaraan bertujuan Madiun, Nganjuk, Kediri, untuk memutar lewat tengah kota. Akibatnya, kondisi arus lalulintas tengah kota tersendat.
Bagi kendaraan yang belum mendekati Kota Jombang, polisi mengalihkannya agar setelah lewat jembatan layang (flyover) Peterongan, langsung belok kiri untuk kemudian lewat jalan Romli Tamim, sebelum akhirnya masuk di ujung Jalan Gatot Soebroto.
Anggota Unit Laka Sat Lantas Polres Jombang Bripka Fifin Siswahyudi menjelaskan, lepasnya roda truk karena kelebihan muatan.
“Selain itu, kondisi ban kurang pas waktu berangkat,” terangnya.
Hingga pukul 14.00 WIB, evakuasi truk yang terguling masih berlangsung. "Kami masih mengusahakan evakuasi dengan derek," ujar Fifin.
-
Polisi Jombang Sita Ratusan Liter Arak dari Rumah Perempuan Muda
-
Rayakan Imlek, Tionghoa Milenial Ajak Masyarakat Tionghoa Berperan Konkret bagi Kemajuan Bangsa
-
Ada Buku Pelajaran SD di Jombang Sebut NU Organisasi Radikal
-
Video Mesum Ditemukan di Ponsel Para Pelajar Bolos yang Dirazia Satpol PP Jombang
-
Polisi Jombang Tangkap Pengecer Pil Koplo Saat Tunggu Pelanggannya di Lokasi Ini