Robby Purba Buka Rahasia Bisa Menjadi Host Karma ANTV Mendampingi Roy Kiyoshi

Karir Robby Purba di dunia entertainment makin moncer. Ia kini mencuri perhatian lewat tayangan reality show Karma ANTV.

Editor: Tri Mulyono
Instagram
Roy Kiyoshi dan Robby Purba 

SURYA.CO.ID - Karir Robby Purba di dunia entertainment makin moncer.

Namanya mulai dikenal di dunia hiburan setelah dinobatkan sebagai The Most Favorite VJ pada ajang MTV VJ Hunt di MTV Indonesia pada tahun 2008.

Robby lalu terjun ke industri layar lebar dengan memerankan tokoh Firman dalam film Kutukan Arwah Santet pad tahun 2011.

Ia kemudian juga tampil dalam film Cipularang pada tahun 2012.

Baca: Jadi Host Karma ANTV, Robby Purba Ungkap Pengalaman Mistis yang Ia Alami. Serem Banget, Merinding!

Robby didaulat sebagai pembawa acara untuk ajang pencarian bakat X Factor Indonesia musim pertama.

Ia mengawali kariernya sebagai seorang penyiar di radio OZ Lampung.

Kini pria bernama lengkap Robby Caesar Titian Surya Purba (lahir di Bandar Lampung, 25 Juli 1986; umur 31 tahun) itu sedang mencuri perhatian lewat tayangan reality show Karma di ANTV.

Robby Purba memberikan pengakuan mengejutkan sampai akhirnya bisa menjadi host ANTV bareng Roy Kiyoshi.

Robby Purba  ternyata bukan sekadar bekerja unjuk kemampuan, ada fakta lain di baliknya yang tak diketahui orang banyak.

Karma ANTV
Karma ANTV (instagram/karmashowantv)

Dilansir dari akun Youtube Cumicumi, Robby Purba blak-blakan mengenai pemilihan dirinya sebagai host.

Aktor utama program acara Karma, Roy Kiyoshi lebih memilih Robby Purba karena ada maksud tertentu.

Roy Kiyoshi melihat ada energi positif  yang dimiliki Robby Purba.

Oleh karena itu, ia membutuhkan sosok Robby Purba untuk menjaganya.

"Roy selalu bilang, memang secara emosi dan personality, dia naik turun. Dari beberapa host yang di-casting tim Karma, Roy memilih Robby karena Robby bisa mempawangi Roy," ujar Robby Purba.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved