Jalan Jembatan Lama Kediri Berbahaya
"Sudah ada rencana untuk segera memperbaiki," jelasnya.

SURYA.co.id| KEDIRI - Masyarakat yang melintas di Jembatan Lama Kota Kediri harus waspada dan hati-hati.
Masalahnya banyak jalan yang berlubang di sisi utara dan selatan jembatan.
Pantauan Surya Selasa (28/4/2015) banyak ditemukan lubang yang membahayakan bagi pengguna kendaraan.
Lubang itu terjadi akibat kayu yang menjadi dasar jembatan sudah banyak yang lapuk.
Setidaknya ada 7 titik di sisi utara yang berlubang akibat kayu yang lapuk. Jumlah itu belum termasuk kayu lapuk yang menjadi jalur bagi pejalan kaki.
Sementara di sisi selatan juga ditemukan setidaknya 5 titik lubang akibat kayu yang lapuk. Sedangkan jalur untuk pejalan kaki terlihat ada 3 titik kayu yang lapuk.
Meski banyak ditemukan kayu yang lapuk, namun sejauh ini masih belum tampak adanya perbaikan dari instansi terkait.
Masyarakat sendiri harus hati-hati saat melintas dengan mengindari jalan yang berlubang.
Dikonfirmasi terpisah Kepala Dinas PU Kota Kediri Hadi Wahyono menjelaskan, perbaikan jalan berlubang di Jembatan Lama sudah diagendakan.
"Sudah ada rencana untuk segera memperbaiki," jelasnya.
Pemkab Kediri
-
Pemkab Kediri Siap Ganti Mainan Berkarat di Taman Kilisuci
-
Kelelahan, Jemaah Haji Langsung Ambruk Saat Tiba di Pemkab Kediri
-
Kantor Pemkab Kediri Diserbu Penjemput Jamaah Haji
-
VIDEO - Baru Kenal di Facebook, Siswi SMP dan Siswa SMA Mesum di Bong Cino
-
VIDEO - Diminta Ganti Rugi harus Cair sebelum Puasa, begini Jawaban PT Merak Jaya Beton